Minggu, 17 Juni 2012

Persediaan Barang Dagang


Assalamu’alaikum wr.wb.
Salam Bloggger buat kita semua. Pada kesempatan kali ini saya akan sedikit mengulas tentang Persediaan Barang Dagang, Apa sih persediaan barang dagang itu? Dan seberapa pentingkah persediaan barang dagang diperlukan. Jawabannya YA memang sangat penting. Yuk mari kita simak dimulai dari pegertian dari persediaan barang di bawah ini.

Pengertian Persediaan Barang Dagang
Persediaan barang dagang (merchandise inventori) merupakan barang-barang yang dimiliki pengusaha dagang untuk dijual. Persediaan pada umumnya, meliputi jenis barang yang cukup banyak dan merupakan bagian yang cukup berarti dari seluruh aktiva usaha dagang. Disamping itu transaksi yang berhubungan dengan persediaan merupakan aktivitas yang sering terjadi. Tanpa suatu persediaan, para pengusaha dagang dihadapkan pada suatu resiko, yaitu pada suatu waktu tidak dapat memenuhi kebutuhan atau keinginan pelanggan yang meminta barang. Hal ini tidak menutup kemungkinan bahwa para pengusaha dagang tersebut kehilangan kesempatan memperoleh keuntungan yang seharusnya mereka dapatkan. Jadi inilah yang menjadi beberapa alasan utama setiap pedagang harus memiliki persediaan barang dagangnya dengan batas wajar sesuai dengan beberapa faktor yang menjadi acuan, persediaan yang berlebih dan yang kurang sangat riskan sekali dan dapat menimbulkan kerugian bagi pedagang tersebut.
Setelah mengetahui definisi singkat dari persediaan barang itu apa, sekarang mari kita simak tentang apa saja yang mempengaruhi perubahan persediaan barang seperti di bawah ini.

Perubahan Persediaan Barang
Perubahan dari persediaan barang ini terjadi karena adanya penambahan atau pengurangan yang disebabkan oleh pembelian barang dan penjualan barang dagang.
Persediaan barang itu sendiri harus selalu diawasi dengan intensif agar nantinya tidak terjadi kekeliruan yang dapat memungkinkan kerugian bagi pedagang itu sendiri, berikut ini adalah tujuan dari pengawasan persediaan barang.


Tujuan Pengawasan Persediaan Barang
Tujuan dari pengawasan persediaan barang dagang ini tidak lain untuk menjamin terdapatnya persediaan barang yang optimal agar dapat diperoleh laba yang maksimal.
Namun dalam persediaan barang perlu diperhatikan jumlah persediaan barang secara teliti, karena persediaan yang terlalu besar atau terlalu kecil tidak baik bagi perusahaan tersebut, misalnya persediaan yang terlalu banyak berarti lebih banyak modal yang tertanam dan biaya yang ditimbulkan dengan persedian itu akan besar. Persediaan barang yang terlalu sedikit berarti pada suatu waktu akan mengakibatkan tidak terpenuhinya kebutuhan atau keinginan pelanggan.
Nah itu tadi sekilas tentang persediaan barang dagang. Betapa pentingnya persediaan barang dagang bagi pedagang dan jika diawasi dengan baik dan manajemen persediaan barang dagang yang baik pula, maka akan dapat mengurangi kemungkinan kerugian bagi pedagang dan pelanggan pun merasa puas karena barang yang diinginkannya sudah dapat terpenuhi dengan baik oleh pedagang.
Sekian dari tulisan ini, semoga bermanfaat bagi kita semua. Salam blogger!
Wassalamu’alaikum wr.wb.

Sumber: Smith, Jay M. and Skousen, K Fred., Akuntansi Intemediate, Jilid Satu, Erlangga.
Gambar: google.co.id

1 komentar: